cerita dari aspira

Selasa, 14 Agustus 2012

Abang Mpok Kota Bekasi 2012 | cerita semakin seru!

melanjutkan perjuangan!

sebuah berita bagus muncul dari timeline twitter, nama saya muncul sebagai semifinalis yang lolos. dimulailah kegiatan semifinalis yang diawali dengan kegiatan kerja bakti membersihkan kali malang (hahaha)

usai itu kita berkumpul di depan Blu Plaza untuk bermain yang seru! horeee,, saya suka bermain. lalu breefing untuk persiapan materi selama 3 hari kedepan di gedung cevest. 

dan dimulailah perjuangan itu, pagi-pagi buta ke cevest, masih ngantuk tapi harus belajar materi seleksi. musti touch-up (baca: muka dipoles) cape, lemes tapi ttep smangad. dpt materi yang luar biasa, mulai dr pemerintahan, pariwisata, kebudayaan, bahasa inggris, kepribadian, pengenalan narkoba, sampai materi dari Putri Pariwisata Indonesia 2011 Mellisa Putri Latar. seru! 

hari pertama materi pulangnya langsung makan bersama :)

selama 3 hari berturut-turut kami menerima materi dan esok harinya yang menegangkan! ya! seleksi semifinalis menuju finalis. sebanyak 75 semifinalis berjuang untuk menjadi 50 besar (25 abang dan 25 mpok).

Semi Finalis Menuju Finalis 

 tibalah esok hari itu di Balai Patriot kami dihidangkan tes tertulis yang soalnya banyak bgt (mabokk soal) dan usai itu langsung interview dewan juri besar. sempet hopeless mengingat peserta lain hebat-hebat dan luar biasa tapi saya ttep semangad dan percaya bahwa saya bisa menghadapi ini semua (ala2 sinetron)

hampir 6 jam kami menjalani seleksi dan tibalah pengumuman 50 finalis Abang Mpok Kota Bekasi. *deg-deg-deg* 

disebutkanlah nama-nama satu persatu dan tiba-tiba ............................ *musik mistis*
ASPIRATION ELMAN *jeng-jeng saya muncul dari dalam botol* hahaha saya lolos jd finalis. bangga, terharu dan ttep semangadd! 

Latihan Nandak & Karantina 

yang luar biasanya saya jd PAK LURAH (semacam pemimpin untuk yang lain) saya bersama Mpok icha (Bu Lurah) menjadi pemimpin bagi temen-temen yang lain :)

kami latihan nandak dengan penuh semangat (padahal capek sih) tapi demi memberikan yang terbaik itu semua kami tepis! 

karantina kami berlangsung di Gunung Geulis Bogor selama 3 hari, materi-materi kami dapatkan disni dan yang pasti rasa persaudaraan kami semakin kokoh disni. kami ikut kelas outbond yang sesuatu bgt deh. 

saya dpt kelompok 3 dengan bangga saya memberi nama kelompok 3 : ASPIRA MANAGEMENT yang isinya manusia-manusia #sesuatu : icha-hany-linda-nilam-nurul-kiki-abadi-riangga-galih-saya :)

Aspira Management

3 hari karantina luar biasa bgt, kami pun balik ke Bekasi dengan sukacita untuk prepare menuju malam final. keesokan harinya setelah kembali dari karantina kami fitting baju  dan belanja-belanja bareng deh.. hahaha

fixed! ceritanya masih ada lanjutannya yaitu GrandFinal! ttep tunggu dan baca cerita selanjutnya ya! :)

selanjutnya di :

http://aspirapenuhcerita.blogspot.com/2012/08/abang-mpok-kota-bekasi-2012-grand-final.html

Tidak ada komentar: